Sel. Mar 25th, 2025

DLH Kab.Lahat Sosialisasi Proklim Di Desa Lawang Agung Kec.Mulak Ulu

 

Lahat —Fenomena  cuaca Ekstrim akibat dari dampak perubahan alam yang dirasakan umat bumi saat ini sangat berpengaruh terhadap kelangsungan hidup. Hal ini disebabkan oleh kerusakan alam akibat ditimbulkan oleh sampah yang tidak terurai.

Perubahan suhu yang terjadi saat ini diyakini sebagai akibat terjadinya akumulasi gas rumah kaca (GRK) di atmosfer. Berbagai kegiatan manusia dalam pembangunan menyebabkan konsentrasi Gas Rumah Kaca (GRK) di atmosfer semakin bertambah, termasuk penggunaan bahan bakar fosil.

Hal ini menjadikan acuan kita KLHK bergandengan tangan dengan Dinas Lingkungan Hidup dalam upaya melestarikan keadaan lingkungan agar anak cucu nantinya akan tetap menikmati alam yang sehat.

Dinas DLH Kabupaten Lahat melalui  Kabid IV penaatan peningkatan kapasitas lingkungan hidup Siti Saleha ST,MT terus berupaya mensosialisasikan melalui Kampung Proklim di Kabupaten Lahat di 24 Kecamatan,  kali ini bertempat di Desa Lawang Agung Kacamatan Mulak Ulu menghadirkan Mbak   Clara Sofiana Primartuti Dipl Kim sebagai narasumber atau tenaga ahli dari Jakarta lulusan Alumni Trisakti pada Rabu 19 Februari 2025.

Hadir  pada sosialisasi Program Proklim ini dihadiri Kades Lawang Agung Risman, beserta perangkat Desa, Kepala SDN 5 Mulak  Ulu dan SDN 10 Mulak Ulu, Tokoh Masyarakat, Tokoh Agama serta undangan lainnya.

Menurut Kabid IV ini bahwa bertujuan dari sosialisasi Program Proklim  ini
merupakan program yang memberikan pengakuan terhadap partisipasi aktif masyarakat yang telah melaksanakan upaya mitigasi dan adaptasi perubahan iklim yang terintegrasi, sehingga dapat mendukung target penurunan emisi GRK nasional dan meningkatkan ketahanan masyarakat terhadap dampak perubahan iklim. Serta untuk pembangunan desa untuk mewujudkan kesejahteraan masyarakat dengan tetap memperhatikan lingkungan hidup.

Risman selalu Kades Lawang Agung mengapresiasi adanya program Proklim yang berdampak positif terhadap kelestarian lingkungan hidup serta Insyaallah akan mengikuti prosedur dari apa yang disampaikan Narasumber dan Kabid IV ini. Beliau berharap kegiatan ini akan berlanjut dan mohon dukungan dari semua pihak.

( Hendri)

Related Post

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *